Menikah di Bulan Ramadhan: Hukum, Keutamaan, dan Tujuan dalam Islam

Bagikan :
Menikah di Bulan Ramadhan Hukum, Keutamaan, dan Tujuan dalam Islam
Menikah di Bulan Ramadhan Hukum, Keutamaan, dan Tujuan dalam Islam(sumber gambar : ilustrasi: pixabay/NikolayFrolochkin)

Kabarjawa – Menikah di Bulan Ramadhan sering dipilih sebagai momen untuk melangsungkan pernikahan. Ramadhan merupakan bulan penuh berkah yang dinanti oleh umat Islam di seluruh dunia. Selain menjadi waktu untuk meningkatkan ibadah, bulan ini juga sebagai bulan yang penuh berkah.

Namun, banyak yang bertanya-tanya mengenai hukum menikah  serta dampaknya terhadap ibadah puasa. Artikel ini akan membahas hukum menikah di bulan Ramadhan, keutamaannya, serta tujuan pernikahan dalam Islam.

Hukum Menikah di Bulan Ramadhan

Dalam Islam, tidak ada larangan untuk melangsungkan pernikahan di bulan Ramadhan, baik pada siang maupun malam hari.

Secara syariat, akad nikah tetap sah dilakukan selama tidak melanggar aturan agama, seperti melakukan hubungan suami istri di siang hari yang dapat membatalkan puasa.

Menikah di bulan suci ini juga tidak mempengaruhi keabsahan ibadah puasa, selama kedua pasangan mampu menahan hawa nafsu.

Oleh karena itu, bagi pasangan yang telah siap secara mental, fisik, dan finansial, menikah di bulan Ramadhan bukanlah hal yang dilarang dalam Islam.

Keutamaan Menikah di Bulan Ramadhan

Menikah di bulan suci ini memiliki berbagai keutamaan, di antaranya:

  1. Pahala Berlipat Ganda – Karena pernikahan adalah ibadah dalam Islam, menikah di bulan Ramadhan dapat mendatangkan pahala yang lebih besar dibanding bulan lainnya.
  2. Momen Penuh Berkah – Bulan Ramadhan dikenal sebagai bulan yang penuh berkah. Memulai kehidupan rumah tangga di bulan ini dapat membawa keberkahan bagi pasangan yang menikah.
  3. Meningkatkan Ketaatan dalam Beribadah – Menikah di bulan Ramadhan dapat menjadi motivasi untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah dan memperbanyak amalan ibadah bersama pasangan.

Tujuan Menikah dalam Islam

Dalam ajaran Islam, pernikahan memiliki beberapa tujuan utama, di antaranya:

  1. Menghindari Perbuatan Zina – Pernikahan menjadi cara yang dianjurkan dalam Islam untuk menjaga diri dari perbuatan zina yang dilarang oleh Allah.
  2. Membangun Keluarga Sakinah, Mawaddah, wa Rahmah – Pernikahan bertujuan menciptakan keluarga yang harmonis, penuh cinta, dan kasih sayang.
  3. Menjalankan Sunnah Rasulullah – Menikah merupakan sunnah Nabi Muhammad SAW yang dianjurkan bagi umatnya. Bahkan, dalam hadis disebutkan bahwa menikah adalah bagian dari menyempurnakan agama.
  4. Memperoleh Keturunan yang Saleh – Salah satu tujuan utama pernikahan adalah mendapatkan keturunan yang saleh dan saleha untuk meneruskan perjuangan dalam menegakkan agama Islam.

Menikah  bukanlah sesuatu yang dilarang dalam Islam. Justru, pernikahan yang dilakukan di bulan penuh berkah ini dapat memberikan keutamaan tersendiri bagi pasangan.

Selama tetap menjalankan ibadah puasa dengan baik dan mengikuti aturan syariat, menikah di bulan Ramadhan dapat menjadi momen yang penuh berkah dan membawa kebaikan bagi kehidupan rumah tangga.

Oleh karena itu, bagi pasangan yang telah siap, tidak ada halangan untuk melangsungkan pernikahan di bulan Ramadhan.(Kabarjawa)

 

Berita Terbaru

Tempat Angker Tegal Terbaru 2025
Daftar Tempat Angker di Tegal, Jawa Tengah Terbaru: Banyak Penunggunya, Termasuk Pengikut Nyi Roro Kidul?
Tempat Pertapaan Soekarno
Jarang Diketahui, Inilah Daftar Tempat Pertapaan Soekarno: Alas Ketonggo, Goa Ratu, dll
Tempat Sewa Mobil Jogja Lebaran 2025
Daftar Tempat Sewa Mobil Jogja untuk Mudik Lebaran 2025: Banyak Pilihan, Cek Lokasinya
Jadwal Bank Lebaran 2025
Jadwal Bank Saat Lebaran 2025 BRI, BNI, Mandiri: Tutup & Operasional Buka Lagi Tanggal Berapa?
Twibbon Twibbon Lailatul Qadar 2025
LINK Twibbon Lailatul Qadar 2025: Unik & Estetik, Posting di 10 Hari Terakhir Ramadhan 1446H!

Terpopuler

Rekomendasi Toples Lebaran 2025 Murah
Rekomendasi Toples Lebaran 2025: Aesthetic, Mewah tapi Murah Mulai 40 Ribuan
Profil Gus Akira
Lagi Viral, Profil Gus Akira: Silsilah Keluarga hingga Riwayat Pekerjaan
Bidan Rita Viral
Viral di TikTok, Siapa Bidan Rita? Sosok Wanita Jadi Omongan sampai Sekarang
Link Prank Pengumuman SNBP 2025
SNBP Fake 2025: Lagi Viral Link Prank Pengumuman Kelulusan, Begini Cara Membuatnya
Rekrutmen Bersama BUMN 2025
Gaji Fantastis! Ini 9 Instansi Sepi Peminat dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2025